alamat

Dari Wikikamus bahasa Indonesia, kamus bebas

bahasa Indonesia[sunting]

Nomina

alamat (posesif ku, mu, nya; partikel: kah, lah) ·

  1. tanda; pertanda (tanda akan terjadi sesuatu):
    diberi alamat dengan bunyi meriam; mendungnya pekat alamat akan hujan
  2. sasaran; tujuan:
    empat kali menembak alamat itu tidak kena juga
  3. nama orang dan tempat yang menjadi tujuan surat (telegram dsb); nama dan tempat tinggal seseorang; adres:
    alamat surat ini kurang jelas; ia menuliskan alamatnya di buku tamu
  4. (arkais) · nama buku dan sebagainya; judul:
    alamat buku ini ditulis dengan huruf besar-besar
  5. (Komp) · nilai numerik yang merepresentasikan lokasi data di dalam beberapa media penyimpanan, seperti memori atau cakram keras

Etimologi

Dari Lua error in Modul:languages/doSubstitutions at line 65: Substitution data does not match an existing module...

Kognat

Kognatif dengan etimologi bahasa Indonesia alam.

Referensi
Kata turunan
Sinonim
Frasa dan kata majemuk